Pengembangan IPTEK Untuk Masa Depan Dunia

kini terdapat empat bidang ilmu pengetahuan dan teknologi strategis yang akan menentukan masa depan dunia,
yaitu material, energi, mikroelektronika, dan bioteknologi.
dari bidang-bidang tersebut, menghasilkan pula empat macam teknoligi, yaitu teknologi bahan, teknoligi energi, teknologi mikroelektronika, dan teknologi hayati. . .


Teknologi Bahan
adalah yang memanfaatkan material terutama logam seperti besi dan baja untuk pemenuhan kebutuhan manusia yang menggunakan bahan material tersebut! dalam inovasi penciptaan material baru terus berkembang dan tidak lagi mengandalkan logam atau komponen bakau yang sudah dibentuk alam (konvensional).
Berbagai komposisi baru atau pemurnian dilakukan untuk memanfaatkan material organic dan anorganic sebagai struktural material, tool material atau elektronik/elektromagnetik materials.
pembentukan material komposisi yang semula hanya menggunakan jenis-jenis polimer sebagai serat penguat/matriks juga digunakan pada struktur pesawat terbang.
seperti printed circuit board, dan lainnya, telah berkembang dan akan terus berkembang dengan menggunakan bahan-bahan serat lainnya. seperti kaca/gelas, karbon, logam ataupun keramik.

Teknologi Mikroelektronika
Berkembang sekarang ini sebagai teknologi informasi atau informatika.
teknologi informasi ialah teknologi yang digunakan untuk menyimpan, menghasilkan, mengolah, dan menyebarluaskan informasi. informasi yang di maksudkan mencakup numeric, seperti angka,audio teks dan citra seperti gambar dan sandi. teknologi informasi merupakan salah satu jenis teknologi yang dikembangkan dari ilmu-ilmu dasar, seperti matematika, fisika dan sebagainya.
pengembangan dan pemanfaatan teknologi informasi ini menghasilkan ciptaan baru berupa komputer, internet, dan rekayasa perangkat lunak(program), termasuk kecerdasan buatan.
Perkembangan teknologi informasi atau dengan istilah lain teknologi telematika mendapat perhatian informasi atau dengan istilah lain teknologi telematika mendapat perhatian luar biasa dari banyak negara,
termasuk Indonesia.
perkembangan teknologi informasi ini di yakini menjadi faktor penting munculnya globalisasi.

Teknologi Hayati
Atau yang di sebut juga Bioteknologi adalah teknologi yang berusaha secara sistematis menggunakan serta mengarahkan sistem atau komune biologis, terutama organisme kecil, untuk menghasilkan barang atau jasa secara efisien.
untuk mempengaruhi dan mengarahkan itu, kini digunakan berbagai teknik dan alat yang dikembangkan di cabang-cabang ilmu pengetahuan dan teknologi lainnya, seperti mikrobiologi, bioengineering, genetic, engineering dan sebagainya.

Teknologi Energi
adalah teknologi dengan memanfaatkan sumber-sumber energi. sumber energi konvensional di dunia adalah minyak, gas alam, batu bara, tenaga air ,geothermal, dan kayu.
sumber dan teknologi modern sudah mulai di kembangkan, termasuk tenaga nuklir, gambut ,tenaga surya ,gelombang laut, tenaga panas laut, angin dan sebagainya.

1 comments:

Obat Pembesar Payudara Herbal said...

thanks ya informasinya semoga bermanfaat bagi semua pengunjung.

Post a Comment

 
Design by Wordpress Theme | Bloggerized by Free Blogger Templates | coupon codes